Monday, 31 December 2012

Sedikit Pesan Untuk Akhir Tahun

Tahun 2012 ini adalah tahun yang cukup spesial buat saya. Bukan karena 21-12-12 tidak jadi kiamat dan saya masih jomblo, bukan, tapi karena tahun ini saya punya beberapa turning point dan beberapa pengalaman "first", yang pastinya bakal saya ingat terus untuk tahun-tahun ke depan. Seperti yang saya harapkan, banyak kejadian hebat buat saya di tahun ini, dan saya sangat bersyukur untuk itu. Nah karena sudah akhir tahun saya merasa harus menulis sesuatu. Tapi tidak hipster rasanya jika saya hanya menulis resolusi tahun 2013, itu sudah terlalu mainstream. Maka di tulisan ini saya akan menuliskan beberapa ucapan khusus untuk orang-orang yang buat saya spesial di tahun ini. Kenapa nggak saya ucapkan langsung? karena saya yakin pasti beberapa dari mereka hanya akan berkomentar "wah asu homo tenan kowe cah"..

Yang paling pertama, untuk Bapak.

Pak, aku benci karena Bapak memilih jalan untuk menyayangi aku dengan membuat aku benci ke Bapak. Tapi aku sayang Bapak.


Lalu, buat Angga.

Matur nuwun Ngga. Makasih karena malam itu udah mau datang ke KFC buat ndengerin masalahku, walaupun aku tau pasti kamu sakjane misuh-misuh karena harga makanan di KFC memperkosa dompetmu. Makasih juga untuk obrolan tentang kegalauan award dan segala macam shit yang hampir bikin aku hilang arah itu. Sori nek aku egois ndadekke kowe tempat sampah curhatanku secara sepihak, tapi yo piye aku nyaman karo kowe Ngga. Piye homo tenan ra iki. Aku cuma mau bilang terima kasih ke kamu, makasih karena sudah membantu mengembalikan aku ke track semula Ngga.


Buat kamu, yang sekarang menjadi stranger.

Hey, how are you?
Aku sudah lupa berapa lama tepatnya kita berpisah. Setahun lebih beberapa bulan mungkin, kamu tahulah aku ga pernah bisa ingat dengan tanggal haha
Kata orang, hanya jarak yang akan membuat orang menyadari betapa mereka saling merindu satu sama lain.
Jadi setelah kita dipisahkan jarak bernama waktu ini,
setelah kamu memutuskan untuk menjadi stranger,
apakah kita masih saling merindu?
Aku masih, terkadang. Toh bagaimanapun kita pernah sangat dekat, dan aku masih sendirian. Sesekali mengingat senyum dan wajahmu yang merona merah bukan dosa kan :p
Tapi kalau kenangan kita sudah berdebu dan usang buatmu, aku tidak keberatan. Aku selalu paham apa yang kamu pikirkan, walaupun aku tidak pernah mengatakannya.
Kalau hatimu sudah menjadi milik pria lain, aku cuma berharap bahwa keputusanku untuk mengorbankan semua ini bisa membuatmu belajar. Aku tidak berusaha merajut kembali jarak yang kamu buat di hari kita berbincang via telepon waktu itu, karena aku ingin kamu belajar untuk meredakan egomu. Maaf kalau selama kita bersama aku membuatmu harus membenciku, tapi memang ini caraku untuk menunjukkan bahwa waktu itu aku sangat menyayangi kamu. Aku cuma ingin kamu mempelajari sendiri tentang dirimu tanpa harus kudikte.
Anyway, terima kasih untuk jarak yang kamu buat. Ini membuatku menyadari bahwa kamu adalah salah satu memori terindah yang aku dapat dalam 22 tahun yang telah kulalui :)


Buat kamu, gadis pesimis-tidak seksi-tapi sangat menarik dari outback.

Selamat karena kamu sudah menjadi orang pertama yang.. ahem kamu tau lah.
Terima kasih karena sekarang aku akan selalu ingat supaya tidak bertindak bodoh lagi saat pdkt ke orang. Yo piye, jatuh cinta ki marai bodo je..


Buat Yogi,

Terima kasih sudah mengingatkan bahwa masih banyak yang belum tak pelajari. Terima kasih juga karena sudah mengingatkan bahwa berbagi tanpa pamrih adalah hal yang terpenting. Ah aku merasa koyo homo yog, asu og kowe.


Buat Abdi,

Matur nuwun di hari terakhir 2012 iki wis ngelingke aku, nek aku ki wis kudu mulai mlayu seko saiki. Semoga pulang dari kota yang sikak itu aku nggak berubah seperti anggapanmu. Ya mungkin sedikit, tur nek aku dadi melu-melu sikak banget tulung aku ditapuk yo.


Buat Mamat, Ari, Joss,

makasih karena sudah mau mengalah pada diriku yang egois ini. Akhirnya mimpi bisa pergi ke luar negeri kesampaian juga berkat kalian. Thanks team!

Yah itu saja, selamat tahun baru :)

Sunday, 2 December 2012

Kita Bersama Karena Menang

Beberapa hari yang lalu saya sedang galau akut. Maka saya pun mengontak Angga untuk ngobrol, dan hari Sabtu ini kami janjian untuk bertemu.
Sebenarnya saya hanya ingin menceritakan sebuah masalah pribadi ke Angga, walaupun malam ini saya sudah tidak terlalu peduli dengan masalah itu. Toh bercerita nggak akan jadi obat, pikir saya. Tapi seperti biasa, ngobrol dengan Angga selalu jadi waktu untuk bertukar pikiran, dan itu adalah obat untuk masalah lain yang tidak saya sangka akan saya temukan malam ini. Pada akhirnya kami ngobrol ngalor-ngidul, dan kami menemukan inti masalah yang saat ini sedang sama-sama kami hadapi.

Beberapa bulan belakangan ini saya merasa hampa. Ada yang hilang. Kosong. begitu juga Angga.
Setahun ini saya sedang gencar-gencarnya ikut berbagai kompetisi kreatif. Entah iklan, video, foto, apapun. Dan belum lama ini saya mengikuti tiga kompetisi nasional yang sangat-sangat ingin saya menangkan sejak setahun yang lalu. Sudah tahun terakhir, harus menang sebelum lulus, harus bisa seperti teman-teman saya yang sudah pernah tembus. Begitu pikir saya.
Dan nyatanya tidak ada satupun entry saya yang tembus.
Dalam hati saya merasa sedih. Bukan karena saya gagal mendapatkan award yang bergengsi ataupun hadiah yang besar. Lebih karena saya ingin seperti teman-teman dekat saya yang semuanya pernah memenangkan lomba ini. Saya mulai berpikir bahwa saya tidak cukup berbakat. Kemampuan saya tidak berkembang. Ada perasaan tidak puas yang muncul di hati saya. A void, that is.


Saya menceritakan keresahan saya kepada Angga. Dan Angga pun bercerita tentang nasehat senior saya, Awe, yang diberikan kepada dirinya.
"Sekitar sebulan yang lalu saya mendapat sebuah balasan twit yang cukup nyentil dari kakak kelas saya 'Awe' Ardi Wilda. Saat itu ceritanya saya sedang semangat gembar-gembor untuk membantu adek-adek Deadline untuk menang di kompetisi kreatif Pinasthika. Banyak yang saya lakukan mulai dari nulis status semangat dan motivasi di FB, sedikit ikut sharing-sharing, sampai khusus nulis di blog. Saya sangat ingin adek-adek kelas kami ini bisa ikut merasakan kemenangan seperti yang bisa saya raih dulu. Di tengah semangat saya itu si Awe ini ngetwit khusus untuk saya yang intinya "Kesuksesan di matamu belum tentu sama kayak kesuksesan yang orang lain pengen. Jangan dipaksain orang lain buat ngikut kamu. Jangan-jangan kamu ini post-power syndrom karena bukan masamu lagi...? "." -tulisan dari blog Angga


Selain itu, Angga juga bercerita tentang beberapa junior yang ingin mundur dari dunia iklan karena belum pernah atau lebih sering gagal memenangkan award. Mereka merasa tidak berbakat.

Benarkah tiga award yang saya kejar ini bukanlah sukses yang semu belaka?

Saya selalu percaya bahwa sukses itu selalu dimulai dari passion yang kuat dan keinginan untuk produktif. Begitu pula Angga. Itu juga merupakan salah satu ajaran dari bapak saya yang saya tidak pernah lupa. Makanya saya rajin mengajak junior-junior saya untuk tidak bermalas-malasan. Harus rajin berkarya. Senior-senior saya yang hebat dulu juga menjadi sumber inspirasi saya untuk selalu produktif dan punya passion yang kuat. Dan pada satu titik, saya dan teman-teman saya menemukan bahwa lomba dan award merupakan doping yang sangat kuat untuk menjadi produktif. Dan doping itu pula yang kami berikan kepada junior-junior kami, dengan harapan mereka bisa lebih bersemangat untuk berkarya.
But we went too far. We overstepped the boundaries.
Seperti semua obat lainnya, saat dipakai berlebihan obat tersebut hanya akan menjadi racun.
Hal inilah yang kami berdua sadari malam ini.
Award memang doping yang bermanfaat. Namun ia sangat adiktif. Dan efek negatifnya baru kami berdua sadari sekarang.
Kami sibuk mengejar capaian-capaian berupa piala yang berkilauan dengan warna emas, sampai kami berubah begitu jauh dibandingkan saat kami berada di titik awal dulu.

Kami lupa bahwa dulu, we did everything what we like, no matter what.
Kami melakukan itu atas dasar kebersamaan dan keinginan untuk bertindak bodoh. Kami suka melakukannya dan jika kami pada akhirnya senang, itu sudah cukup. Sekarang, rasa suka kami telah digulung habis oleh obsesi untuk mengangkat piala emas diatas panggung. Kami hanya berpikir award, award, award! Apapun yang tidak sesuai dengan selera juri kompetisi, berarti salah. Apapun yang tidak out of the box, salah. Hal inilah yang menghentikan kami untuk berkembang. Padahal stagnansi adalah musuh kreatifitas.

Award telah mengubah teman menjadi rival.
Saya memberi selamat tanpa keikhlasan, tidak seperti dulu saat menang-kalah bukanlah hal yang penting. Yang terpikirkan dalam kepala saya adalah keinginan untuk menjadi sama hebatnya dengan si pemenang award. Ini bukan lagi tentang bekerja sama dan saling mengisi kekurangan. Ini adalah ajang untuk unjuk gigi kemampuan masing-masing individu.

Award mengubah hubungan pertemanan saya menjadi hubungan antar kolega. Pertemanan menjadi dasar perhitungan untuk kemenangan. Tidak punya skill? Tidak perlu dimasukkan dalam tim karena akan menghambat kemenangan. Hubungan pertemanan hanya diikat seutas benang rapuh bernama "menang kompetisi".

Award tanpa disadari menciptakan jarak dengan teman-teman saya yang tidak pernah mengikuti kompetisi. Saya selalu enggan menceritakan pencapaian saya, selalu tidak lebih dari beberapa patah kata karena saya tahu selalu ada orang yang lebih hebat. Namun itu tidak menghentikan teman sepermainan menjadi minder karena merasa tidak sehebat saya. Kenalan-kenalan yang lain memandang diri saya sangat tinggi. Semua itu menciptakan jarak, sebuah hal yang sama sekali tidak pernah saya harapkan untuk terjadi.

Saya merasa menjadi serigala penyendiri. Berpindah dari satu kelompok ke kelompok yang lain, namun pada akhirnya selalu keluar karena ada jarak dalam kelompok tersebut, entah mengapa. Saya akhirnya harus selalu bertarung sendirian.

Dan malam ini, setelah bertahun-tahun, untuk pertama kalinya saya menangis. Oke, not literally karena hormon kelaki-lakian saya menahan diri atau mungkin kantong air mata saya yang sudah kering, jadi pol-polannya mata saya cuma berkaca-kaca. 

Saya menyadari saya hampir kehilangan banyak hal yang penting.

Rasa cinta saya pada dunia kreatif yang tidak dibatasi apapun.
Tawa saat melakukan hal bodoh tanpa peduli apa-apa.
Kebersamaan.
Hal ini juga yang menurut saya dan Angga telah hilang dari komunitas-komunitas kreatif di kampus kami. PPC, Kine, DeADline.

Award telah membutakan saya sedemikian rupa. Dan saya sebagai senior telah menarik junior saya untuk ikut menapaki jalan yang sama dengan saya.
Saya terlalu sibuk mengajarkan tentang pentingnya pencapaian, bukannya proses.
Award tidak akan datang saat dikejar. Ia akan datang saat kita menikmati proses mencapainya.
Memenangkan award bukanlah tujuan akhir. Ia hanyalah sebuah nilai tambah. Pemanis untuk kebersamaan kita. Apa artinya segudang award kalau pada akhirnya kita tidak punya teman untuk tertawa atau bersandar?

Dan malam ini saya bersyukur karena semua ini belum terlambat.

Sunday, 26 August 2012

Belum Galau Belum Gaul

Mungkin karena sudah tua, sudah masanya bakal galau.

Sekarang saya semacam bingung.
Mau ngapain habis kuliah?

Deadline lulus semakin dekat.
Rasa-rasanya saya belum cukup melakukan banyak hal.
Belum cukup berguna untuk junior.
Belum cukup sangar untuk berdiri sejajar dengan teman sepermainan.
Belum cukup memuaskan untuk diri sendiri.
dan belum pernah nyentuh top 20 IGN's game list. damn.
Lulus, kerja, ngumpulin duit, nikah? hmm, pasti bisa. Cuma sepertinya terlalu membosankan.

It feels like stuck in a loop. Doing a same process over and over again.
Kalau kata Ijah, saya mungkin butuh petualangan baru.




Masih ada setahun kurang untuk bersiap-siap sebelum menjelajahi hutan belantara di luar sana.
I'll make it count.

Monday, 28 May 2012

Karena SES A B C Bukan Patokan

Belakangan ini saya merasa agak muak dengan keadaan di Indonesia.
Kita semakin rajin merutuki keadaan. Kita semakin cerewet dalam mengomentari kinerja pemerintah.

Saya muak dengan cara pandang menilai ketidak berdayaan masyarakat melalui SES (Socio Economic Status),  dimana masyarakat miskin itu pasti tidak berdaya, dan masyarakat kelas atas itu harus ikut menderita kalau masyarakat kelas bawah susah. Maaf saja, ini bukan komunisme.

Saya muak dengan para mahasiswa yang dengan gagah berani, merasa sebagai ratu adil bagi kaum miskin, melempari polisi anti huru-hara dengan batu, sembari sesekali merusak mobil entah-milik-siapa yang sedang sial terparkir di sebelah mereka.

Sesekali turunlah ke jalan sebagai rakyat biasa, dan kita akan melihat bahwa orang-orang yang kita anggap pantas untuk dibela itu kadang kala tidak pantas mendapatkannya. Sounds harsh? memang. Banyak dari mereka yang pantas untuk dibela dengan cara-cara diatas. Tapi banyak lagi yang tidak.

Banyak dari mereka yang cerewet. Diajari ini-itu tetap saja tidak mau berubah, ada saja alasannya.
Banyak dari mereka yang malas. Sudah tau punya masalah tapi kerjaannya hanya menunggu bantuan pemerintah.

Orang-orang kelas atas memang banyak yang merampok uang negara. Tapi berapa banyak yang jujur?
Haruskah usaha keras mereka dinegasikan saat mereka menuntut hak mereka, hanya karena mereka kaya?

Saya pribadi cukup tersinggung jika diberi argumen, "jelas saja kamu bisa ngomong begitu, kamu kan kelas menengah".

Tidak, ini bukan perkara SES. Ini perkara dimana kita semakin hari semakin cerewet merutuki keadaan, tapi makin malas melakukan perubahan.

Perubahan itu didapat bukan dari melempari kantor pemerintah dan membakarnya. Perubahan itu terjadi kalau kita berbuat sesuatu. Sesuatu yang bermanfaat, tentunya.
Tapi kalau masih tidak suka dengan kondisi Indonesia, cobalah (minimal cari tahu) Korea Utara atau Somalia. Dan mungkin kita akan sadar kita ini sudah terlalu cerewet menuntut.

*ditulis dibalik perlindungan layar komputer sembari makan indomie

Friday, 23 March 2012

The Origin of :3

Jadi kemarin teman saya Angga bercerita ke saya bahwa dia bertanya arti emoticon ":3" ke teman saya yang lain, Mamat. Entah apa motivasinya bertanya ke Mamat, padahal beliau adalah orang yang sangat sakit otaknya. Lalu Mamat memberi penjelasan pada Angga bahwa sebenarnya :3 itu adalah singkatan dari :3====D
Oh masih bingung itu emoticon apa? Itu adalah pesawat luar angkasa milik alien ras Ballchinian. Esoknya Mamat memposting penjelasan yang lebih terperinci di blognya, bisa dilihat disini.

Bagaimana dengan saya? Saat Angga bercerita pada saya, sayapun memberikan penjelasan lain yang tidak kalah ilmiahnya.

Berikut adalah arti dan asal muasal emoticon ":3" versi saya:

:O  o====3
:Co====3
:C===3
:C3
:3


Masih bingung juga? Itu adalah pesawat luar angkasa yang tengah masuk dan mendarat ke hangar stasiun luar angkasa.
Sekian dan terima kasih.

Tuesday, 28 February 2012

Lupa

Kemaren lupa mau posting ucapan selamat dari kak matahari. Ngising (berak) sih, tapi makasih yaa http://fantasimatahari.blogspot.com/2012/02/selama-yaaaaa.html

Thursday, 16 February 2012

bored

really bored. doodled this in corel. nite.